Apakah anda pernah mengalami peristiwa, lupa menaruh kunci dimana atau kunci ketinggalan di luar rumah, padahal baru saja menaruh kunci dan membuka pintu.
Tiba-tiba lupa nama teman satu tempat kerja, padahal baru saja berkenalan.
Ini bukan berarti anda sudah pikun apalagi amnesia.
Menurut para ahli dari memory disorders clinic di Beth Israel, mengatakan " melupakan hal-hal kecil adalah tanda bahwa anda sibuk ".
Mereka juga mengatakan " Saat anda tidak memberi perhatian penuh terhadap satu hal, maka memori yang dihasilkan tidak lengkap. Hal ini menyebabkan anda mengalami kesulitan saat harus mengingat detail itu di lain waktu".
Melatih otak untuk mengingat adalah kunci agar otak tetap bugar.
Orang mengatakan olah raga itu sehat, tetapi apalah gunanya jika ingatan tidak berfungsi dengan baik ? Memang di zaman modern seperti sekarang ini teknologi memudahkan setiap orang untuk mengingat seperti, telepon genggam dengan berbagai merek terkenal, bisa mengingatkan seseorang pada hal-hal yang biasanya terlupakan.
Tetapi bagaimana saat alat-alat canggih itu tidak ada atau tidak dibawa ?
Nah disini perlunya daya ingat perlu diasah, dilatih dan diberdayakan.
Untuk membantu agar ingatan tetap bugar, supaya tidak ada lagi kata lupa, saya akan memberikan beberapa tip :
1. Jika ada hal-hal yang dianggap penting, perhatikan dengan baik.
2. Jika menanyakan nama seseorang, nama jalan atau judul lagu atau film, ulangi penyebutannya dengan kata-kata yang jelas.
Hal ini untuk merekam kembali ke otak.
3. Mengasosiasikan nama dengan benda yang biasa dikenal atau diketahui.
4. Buat contekan misalnya ; dibelakang kartu nama.
5. Mengulang kembali kegiatan yang baru dilakukan misalnya; kalau lupa menaruh barang.
6. Buat alat pengingat yang unik. misalnya ; saat membayar tagihan.
7. Sering lupa daftar belanja, caranya dengan menyanyikan daftar tersebut dengan mengambil nada dari lagu kesayangan.
8. Menggunakan alat bantu mengingat. misalnya ; untuk mengingat warna pelangi Mejikuhibiniu.
9. Membayangkan kejadian yang menyertai waktu mengingat. misalnya ; waktu beli peralatan rice cooker, naik mobilnya ankot no.39 polos, terus waktu itu ada lapangan didepannya dst.
Yang saya tulis hanya 9 tip, tetapi mudah-mudahan dengan 9 tip saja sudah cukup untuk mewakili. Sebenarnya masih banyak lagi cara-cara untuk mengingat, bergantung dari cara yang digunakan tiap-tiap orang.
Selamat mencoba, tinggalkan LUPA.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar